Postingan

Menampilkan postingan dari September, 2012

Teori–teori Kebenaran Dalam Ilmu Pengetahuan

Oleh : Intan Irawati PENDAHULUAN Manusia selalu berusaha menemukan kebenaran. Beberapa cara ditempuh untuk memperoleh kebenaran, antara lain dengan menggunakan rasio seperti para rasionalis dan melalui pengalaman atau empiris. Pengalaman-pengalaman yang diperoleh manusia membuahkan prinsip-prinsip yang lewat penalaran rasional, kejadian-kejadian yang berlaku di alam itu dapat dimengerti. Ilmu pengetahuan harus dibedakan dari fenomena alam. Fenomena alam adalah fakta, kenyataan yang tunduk pada hukum-hukum yang menyebabkan fenomena itu muncul. Ilmu pengetahuan adalah formulasi hasil aproksimasi atas fenomena alam atau simplifikasi atas fenomena tersebut. Struktur pengetahuan manusia menunjukkan tingkatan-tingkatan dalam hal menangkap kebenaran. Setiap tingkat pengetahuan dalam struktur tersebut menunjukkan tingkat kebenaran yang berbeda. Pengetahuan inderawi merupakan struktur terendah dalam struktur tersebut. Tingkat pengetahuan yang lebih tinggi adalah pengetahuan rasional dan intu

FISIKA KUANTUM

Gambar
Mekanika kuantum di kalangan fisikawan dikenal sebagai salah satu cabang dari fisika modern. Cabang lainnya adalah mekanika relativistik. Gabungan kedua teori tersebut melahirkan teori medan kuantum yang sangat berhasil untuk menerangkan fenomena fisika benda-benda sangat kecil seperti misalnya atom dan bagian-bagiannya yang lebih kecil lagi. Revolusi kuantum telah melahirkan komputer dan internet yang jantungnya adalah mikroprosesor yaitu kumpulan jutaan transistor dalam satu cip.  Mekanika kuantum  adalah cabang dasar  fisika  yang menggantikan  mekanika klasik  pada tataran  atom  dan  subatom . Ilmu ini memberikan kerangka  matematika  untuk berbagai cabang  fisika  dan  kimia , termasuk  fisika atom ,  fisika molekular ,  kimia komputasi ,  kimia kuantum ,  fisika partikel , dan  fisika nuklir . Mekanika kuantum adalah bagian dari  teori medan kuantum  dan  fisika kuantum  umumnya, yang, bersama  relativitas umum , merupakan salah satu pilar fisika modern. Dasar dari mekanik